Penjegalan dan Lika-Liku Jalan Terjal Anies Menuju Pilkada Jakarta


Oleh: NA. Haryokusumo

TendaBesar.Id - Opini -  Elektabilitas Anies  paling tinggi di pilkada Jakarta memicu  kekhawatiran Jokowi yang tidak menghendaki Anies Baswedan bisa maju di pilkada Jakarta. 

Jokowi punya kepentingan di pilpres 2029 untuk memuluskan Samsul jadi presiden tanpa bersaing dengan Anies yang jadi lawan terberatnya. 

Berbagai manufer dilakukan Jokowi untuk menjegal Anies. PKS, PKB, Nasdem yang awalnya antusias usung Anies di gembosi dan ditekan yang akhirnya tidak berani dukung Anies.

Pendukung Anies kecewa dengan tidak konsistenya  ke tiga partai ini yang ternyata bermental krupuk tidak kuat mental sebagai pejuang perubahan.  Tidak  layak dipilih lagi di pemilu 2029 karena bikin kecewa para pejuang perubahan. 

Dikabulkanya gugatan partai Buruh dan pendukung Anies di MK yang merubah Threshold persyaratan pilkada  membuka peluang PDIP dan Anies bisa berlayar yang sebelumnya terkunci mati.

Dukungan kuat dari akar rumput dan DPW PDIP Jakarta yang antusias dukung Anies maju di pilkada sepertinya jadi Harapan baru  bagi Anies dan PDIP berjuang bersama  melawan ketidakadilan. 

Namun harapan  Anies dengan mudah di usung PDIP tidak kunjung ada keputusan. Kekhawatiran mulai muncul setelah berhembus mega akan tunjuk Pramono Anung - Rano Karno pasangan cagub Jakarta.

Kemungkinan tidak diusungnya Anies oleh PDIP tidak lepas dari  kekuatan Jokowi menjegal Anies  dengan pinjam tangan Pramono Anung, kader senior  PDIP yang saat ini jadi anak buah Jokowi menjabat menteri sekretaris kabinet 

Untuk strategi pilpres 2029, PDIP lebih untung pilih  Anies yang bisa disandingkan dengan Puan untuk melawan Samsul. 
Daripada pilih pramono Anung yang berpotensi dimanfaatkan Jokowi untuk merebut PDIP dari tangan Mega. Persis dengan cara Jokowi merebut  Golkar dengan pinjam tangan Bahlil. 

Jika PDIP urung usung Anies maka jalan Anies menuju pilkada Jakarta benar benar di jegal dari berbagai arah. Kini tinggal ada satu jalan alternatif dengan menggandeng parpol kecil nonparlemen. 

Partai Gelora bisa  merebut suara PKS di pemilu 2029 jika mendukung Anies.
PPP bisa memulihkan kepercayaan umat untuk bisa rebond lolos ke parlemen di pemilu 2029 jika mendukung Anies. Perindo bisa menembus parlement DPR RI  dengan mendukung Anies. 

Ini pilihan rasional dibanding harus bertahan gabung di KIM Plus yang justru makin bikin tenggelam dan ditinggal pemilih. 

Lika liku jalan terjal Anies menuju pilkada Jakarta memberikan inspirasi bahwa perlu mental kuat untuk menghadirkan  keadilan dan kesejahteraan rakyat. 

Dan akhirnya terbukti bahwa PDIP tidak jadi mengusung Anies ditenggarai  karena PDIP tersandra kasus Hasto dan kasus dugaan korupsi suami Puan Maharani.

Permainan cantik Jokowi dalam upaya menghabisi karir politik Anies Baswedan terbilang cukup berhasil, setelah di pilpres dia tidak mampu mengentikan Anies, kini di Pilkada Jakarta dia berhasil dengan menggunakan simpul-simpul kelemahan lawannya, dan penjegalan Anies sukses dilakukan.

Namun demikian jangan menyerah pasrah dengan tekanan rezim oligarki kawan karena berlian itu meskipun ditaruh di tempat lumpur dia akan tetap bersinar. Meskipun Jokowi berusaha mematikan karir politik Anies Baswedan, namun karena Anies adalah berlian maka dia akan tetap bersinar Bakan nanti di 2029.
Lebih baru Lebih lama

ads

ads

نموذج الاتصال