Makanan Terbaik Untuk Perkembangan Anak


FaktaSehat.Online - Sebagai orang tua, terutama ibu tentunya kita ingin memebrikan yang terbaik untuk anak-anak. kita menginginkan anak mendapatkan dan mencapai lebih dari yang telah dicapai oleh kita. tak terkecuali dalam hal makanan. 

Makanan merupakan faktor penting untuk perkembangan anak usia dini. hal ini dikarenakan anak berada dalam masa - masa pertumbuhan yang tentunya memerlukan banyak asupan gizi yang baik.

Dari sekian banyak jenis makanan, berikut ini jenis makanan yang sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.

1. Sayur Sayuran berwarna

Sayuran yang berwarna hijau atau lainnya seperti, Brokoli, bayam dan wortel atau sejenisnya merupakan makanan yang terbaik untuk perkembangan otak anak. zat anti oksidan, karbohidrat dan vitamin yang terdapat dalam sayuran diyakini mampu mempertajam daya ingat anak. efeknya, anak akan mudah mengingat sesuatu yang dilihat dan dipelajari.

2. Kacang-Kacangan 

Kandungan karbohidrat di dalam kacang-kacangan sangat cukup untuk dijadikan sebagai sumber energi bagi bayi. selain itu kandungan protein yang melimpah pada kacang-kacangan juga akan berpengaruh positif terhada peningkatan daya berpikir dan daya ingat anak.

3. Ikan Salmon

Mengkonsumsi ikan salmon sangat dianjurkan untuk anak-anak. Kandungan vitamin A,D, E dan K dalam ikan salmon diyakini mampu meningkatkan daya nalar anak. Ikan salmon memang mengandung lemak yang tinggi namun lemak ini tergolong baik dan mudah dibakar oleh tubuh anak.

4. Daging yang segar

Daging memiliki peran yang cukup besar untuk pertumbuhan tulang dan otak anak. pilih daging yang masih segar untuk dimakan oleh anak sehingga manfaatnya lebih optimal. namun, jangan terlalu sering makan daging, karena daging memiliki kadar kolesterol yang lumayan tinggi.

5. Susu

Susu sangat kaya kandungan gizi yang bermanfaat. susu mengandung vitamin D, kalium, kalsium dan protein yang melimpah. semua zat tersebut sangat bagus untuk perkembangan tulang, saraf dan otak anak. karbohidrat dalam susu juga bisa dijadikan sebagai sumber energi bagi anak. minumlah susu secara rutin agar mendapatkan hasil yang optimal.

6. Pisang

Pisang merupakan salah satu makan favorit anak anak. selain rasanya yang manis, pisang menyimpang banyak kandungan gizi seperti belerang, magnesium, kalium, kalsium dan fosfor untuk menjaga kesehatan anak. 

7. Telur

Sebuah studi di universitas Boston mampu membuktikan bahwa orang yang sering mengkonsumsi telur memiliki daya ingat yang lebih tinggi daripada yang tidak mengkonsumsi telur. hal ini disebabkan telur mengandung zat yang benama kolin yang sangat baik untuk mempertajam daya ingat anak.

8. Gandum

Kandungan mineral dan vitamin A, B6, , Saponin, zat besi dan kalsium  pada gandum bagus untuk meningkatkan kinerja otak pada anak. selain itu gandum juga mengandung serat yang sangat tinggi sehingga baik untuk keseheatan anak.

9. Buah-buahan

Buah-buahan pada umumnya sangat baik untuk anak-anak, namun ada satu buah yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anak, yaitu buah alpukat. alpukat mengandung lemak baik yang bisa dijadikan sebagai sumber energi alternatif ketika anak mengalami susah makan nasi. Alpukat juga mengandung vitamin E dan serat yang sangat bagus untuk perkembangan otak anak.


mari kita berikan asupan gizi yang terbaik untuk anak-anak. dengan asupan gizi yang baika dan halal, anak-anak akan tumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang shalih, sehat dan bermanfaat bagi manusia yang lainnya.

Wallahu a'alamu bishawab.
Lebih baru Lebih lama

ads

ads

نموذج الاتصال