Pengurus DPD Gelora Kota Bekasi Sambangi Bawaslu! Ada Apa?

pengurus DPD kota Bekasi sambangi Bawaslu untuk bersinergi.dok Gelora Bekasi

TendaBesar.Com - Bekasi - Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia terus melakukan penetrasi ke simbol-simbol pemerintahan. Partai besutan Anis Matta dan Fahri Hamzah itu terus menampakkan elektabilitas yang semakin membaik di antara partai politik yang ada.

Sebagai partai baru tentunya Gelora berusaha semaksimal mungkin dikenal oleh masyarakat juga oleh institusi-institusi pemerintahan khususnya penyelenggara pemilu.

Hal itu dilakukan oleh pengurus DPD Gelora Kota Bekasi yang datang menyambangi kantor Bawaslu Kota Bekasi untuk bersinergi.



Ketua DPD Gelora kota Bekasi Ariyanto Hendrata mengatakan bahwa dirinya dan pengurus Gelora Kota Bekasi hadir ke Bawaslu dalam rangka silaturrohim.

“Hari ini pengurus DPD Gelora Kota Bekasi menyambangi Bawaslu Kota Bekasi dalam rangka silaturrohmi, memperkenalkan pengurus dan penyerahan surat keputusan kepengurusan DPD Partai Gelora Indonesia Kota Bekasi”, kata Ariyanto melalui voice note(VN)  yang dikirim ke tendabesar.com, Rabu, (24/11/2021)

Ariyanto menyebutkan bahwa dirinya dan pengurus Gelora kota Bekasi diterima dengan baik oleh Bawaslu Kota Bekasi. Ia juga mengatakan bahwa Gelora Kota Bekasi sangat bersyukur bisa bersilaturrohim dengan Bawaslu.


“Alhamdulillah diterima oleh Ibu Khairunnisa sebagai ketua Bawaslu, didampingi oleh bang Iqbal dan bang Tomy dan juga Koordinator secretariat pak Jamus. Kami bersyukur hari ini bisa bersilaturrohmi, dengan silaturrohmi ini mudah mudahan kita bisa mewujudkan pemilu yang berkualitas, bermartabat dan berintegritas di Kota Bekasi khususnya”, Sambung Aryanto

Ariyanto menegaskan bahwa partainya memiliki komitmen bersama dengan seluruh stakeholder yang ada di kota bekasi untuk menghadirkan pemilu yang berkualitas dan berintegritas di kota Bekasi.

“Mudah mudahan itikad baik ini dapat menjadi nilai positif dalam perbaikan kualitas demokrasi di kota Bekasi”, tutup Ariyanto.



Seperti diketahui partai Gelora baru berusia dua tahun dan partai ini mengalami perkembangan cukup signifikan dengan menorehkan 2 persen tingkat elektabilitas pada survey-survey yang dilakukan lembaga survey.

(af/tb)

Lebih baru Lebih lama

ads

ads

نموذج الاتصال