TendaBesar.Id - Jakarta - Targetkan 50 Persen Plus 1 untuk Menang di Jakarta! Tapi di Lapangan RK Malah Disoraki Warga? Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil (RK) menargetkan kemenangan 50 persen plus satu pada Pilkada Jakarta 2024. Sebab itu syarat utama memenangkan pilkada Jakarta. Dengan kemenangan lebih dari 50 persen itu, maka RK-Suswono bisa langsung melenggang menang satu putaran.
"Ya kalau menurut undang-undangnya, Jakarta masih 50 persen plus 1 (untuk menang 1 putaran). Jadi minimal, minimal sesuai peraturan aja. Tapi kalau bisa lebih besar lebih bagus," kata Ridwan Kamil di hadapan awak media di kawasan Ampera Jakarta Selatan, Minggu (1/9/2024).
Ridwan Kamil mengungkap bahwa dirinya bersama wakilnya Suswono juga sudah memetakan permasalahan yang di Jakarta. Permasalahan-permasalahan tersebut merupakan aspirasi dari masyarakat yang akan dicarikan solusinya.
"Klasterisasi banyak, ada masalah infrastruktur, ada sifatnya responsif terhadap keluhan warga, ada sifatnya kebahagiaan, macam-macam," ungkap Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat ini akan mempublikasikan visi-misi mereka yang dijadikan sebagai unggulan, untuk menangkan Pilkada Jakarta 2024.
Seperti diketahui sebanyak 12 partai politik (parpol) mendeklarasikan dukungan untuk Ridwan Kamil dan Suswono sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Pilkada Jakarta 2024. Ke-12 partai politik itu tergabung dalam Koalisi Jakarta Baru untuk Jakarta Maju.
Koalisi tersebut terdiri dari Partai Gerindra, Partai Golkar, PKS, Partai Nasdem, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Lalu, ada Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Garuda, Partai Gelora, Partai Perindo, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
“Kami partai politik yang tergabung dalam Koalisi Jakarta Baru untuk Jakarta Maju menyatakan mengusung Ridwan Kamil sebagai calon gubernur dan Suswono sebagai calon wakil gubernur pada Pilkada Khusus Jakarta tahun 2024,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2024).
Namun meskipun didukung 12 partai politik besar dan kecil, justru di lapangan Ridwan Kamil kurang mendapatkan simpati dari masyarakat Jakarta. Sebuah video beredar di media sosial yang menenggarai bahwa Ridwan Kamil menghadiri haulnya embak priok. Pada saat Ridwan Kamil memberikan sambutan ia malah disoraki oleh jama'ah dan disuruh turun dari panggung. Sebagian jamaah malah meneriakkan Anies Baswedan, Anies Baswedan.
Di Jakarta terdaat tiga pasang calon yang ikut berkontestasi dalam pilkada, satu Ridwan Kamil-Suswono, sementara dua pasangan calon lainnya ialah pasangan Pramono Anung-Rano Karno yang diusung PDI-P, serta Dharma Pongrekun-Kun Wardhana yang maju dari jalur independen.
(af/tb)