Kapolsek Bogor Barat dan Jajaran Adakan Kegiatan Bersama Pokdarkamtibmas


TendaBesar.Com - Bogor - Giat Pokdarkamtibmas di Masjid Baitur Rohim Rawajaha Situgede Bogor Barat. Kapolsek Bogor Barat Kompol Sri Marhaeni dan jajaran melakukan kegiatan bersama pokdarkamtibmas (kelompok sadar keamanan dan ketertiban masyarakat ) di Masjid Baitur Rohim Rawajaha Situgede Bogor Barat , Jum'at malam (04/11/2022).

Kegiatan ini dihadiri oleh ;
Kompol Sri Marhaeni, SE selaku Kapolsek Bogor Barat, AKP Harjono wakapolsek, IPDA Aris Widiyanto selaku  Kanit Binmas, Ketua LPM Situgede, Ketua LPM Margajaya, Ketua LPM Bubulak, Ketua DKM Baitur Rohim, Ketua RW se-Kel Situgede dan Ketua MUI Kel Situgede juga tokoh masyarakat Kel. Situgede serta hadir pula tokoh pemuda Kel. Situgede.

Acara dipandu langsung oleh Kanit Binmas Polsek Bogor Barat IPDA Aris Widianto dengan tujuan situasi terkini sangat rawan. 

Kapolsek Bogor Barat  mengajak satgas Pokdarkamtibmas, Kel. Situgede untuk melakukan patroli  guna keamanan dan ketertiban masyarakat 

"Saya mengajak Satgas Pokdarkamtibmas dan masyarakat  setiap malam Minggu untuk patroli atau ronda siskamling untuk mengantisipasi kerawanan tawuran balapan liar dan penyalahgunaan narkoba. 
Alhamdulillah satgas pokdarkamtibmas kel Situgede telah memiliki rompi dan alat komunikasi berupa HT."ajak Kapolsek Bogor Barat Kompol Sri Marhaeni,SE.

"Anggota pokdarkamtibmas merupakan pilihan dari para RT dan RW serta warga yang selalu peduli terhadap  keamanan ketertiban masyarakat," pungkas Kapolsek.

Kanit Binmas mengatakan
bahwa pokdarkamtibmas akan dibentuk disetiap kelurahan sehingga masing-masing kelurahan dapat mengamankan wilayah masing-masing. 

"Pertemuan  Pokdarkamtibmas mengingat situasi kamtibmas sekarang ini rawan tawuran utamanya pada saat malam Minggu dan hari libur maka kepolisian dalam hal ini Polsek Bogor Barat tidak dapat melakukan sendiri dalam hal pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat mengingat perbandingan polisi dan jumlah masyarakat tidak sebanding."jelas Kanit Binmas Polsek Bogor Barat.

"Dalam hal ini juga  menindaklanjuti perintah secara lisan dari Kapolresta Bogor Kota Kombespol Susatyo Purnomo Condro bahwa didalam melaksanakan tugas pemeliharaan kamtibmas polisi tidak bisa sendiri karena jumlah polisi yang sangat terbatas sehingga sangat diperlukan peran serta masyarakat  didalamnya,"pungkasnya.

Tokoh masyarakat H. Cahyana mengharap agar mobil patroli sampai juga diwilayah kel Situgede.

Ketua LPM Situgede akan mengajak semua ketua RT dan RW untuk aktif berpatroli setiap malam Minggu dengan  kelengkapan HT Akan difasilitasi.

(bsr/tb)
Lebih baru Lebih lama

ads

ads

نموذج الاتصال