TendaBesar.Com - Bekasi - Partai gelora kota Bekasi mengadakan Rapat Koordinasi Daerah Pemilihan (Rakordapil) Bacaleg pada hari Minggu (11/09/2022). Rakordapil yang dipromotori oleh Bidang Pemenangan Pemilu Partai Gelora Kota Bekasi itu bertempat di The Greend Hotel Kayuringin Bekasi Selatan.
Dalam acara tersebut , sebanyak 35 Bacaleg DPRD kota Bekasi yang berasal dari internal dan fungsionaris Gelora Kota Bekasi diberikan pembinaan dan pembekalan dalam menghadapil Pemilu Legislatif 2024.
Ketua Pelaksana Rakordapil Bacaleg Gelora Kota Bekasi, M. Catur Nugroho mengatakan bahwa tujuan diadakannya Rakordapil Bacaleg tersebut adalah untuk mempersiapkan perangkat kerja strategis dalam pemenangan pemilu 2024.
“Bahwa kegiatan Rakordapil Bacaleg gelora Kota Bekasi ini yang utamanya adalah mempersiapkan perangkat kerja strategis dalam pemenangan pemilu 2024, serta membina dan melatih Bacaleg DPRD Kota Bekasi menuju kemenangan pemilu 2024” papar Catur
Ketua DPD Gelora Kota Bekasi Ariyanto Hendrata dalam sambutannya mengucapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya rekrutmen Bacaleg dari unsur pengurus dan anggota partainya yang telah dilakukan sejak Gelora dinyatakan lolos sebagai partai pemilu 2024.
“Kita Bersyukur karena partai gelora kota Bekasi sudah melakukan rekrutmen Bacaleg dari unsur pengurus dan anggota ber-KTA partai gelora Indonesia” ungkat Ariyanto.
Hadir pada kegiatan Rakordapil Bacaleg tersebut antara lain para Ketua DPC partai gelora Indonesia se Kota Bekasi, para Bacaleg DPRD Kota Bekasi, juga hadir Bacaleg Propinsi Jawa Barat. Bahkan Bacaleg DPR RI, Ratu Ratna Damayani, yang akrab dipanggil Ibu Mia juga menyempatkan hadir pada acara tersebut. Mia dengan setianya mengikuti rangkaian demi rangkaian acara dari pembukaan sampai acara berakhir.
Sementara itu dari Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Jawa Barat, Ketua Gelora Jabar Haris Yuliana Nampak tak ketinggalan memberikan arahan kepada para Bacaleg DPRD kota Bekasi bersama dengan M.Kurniawan salah satu fungsionaris Dewan Pengurus Nasional (DPN).
Dalam Rakordapil Bacaleg partai Gelora Indonesia Kota Bekasi itu panitia acara menghadirkan narasumber utama dari DPN yaitu Ketua Bidang Pemenangan Pemilu, Rico Marbun. Di samping narasumber dari DPN, panitia juga menghadirkan narasumber dari KPUD kota Bekasi yakni Komisioner Pedro Purnama Kalangi juga tak ketinggalan panitia menghadirkan narsum dari Bawaslu yaitu Komisoner Ali Mahyail Falasi, SE,MM.
(saf/tb)