TendaBesar.Com - Bogor - Dewan Pimpinan Daerah Partai Gelora Indonesia Bogor terus melakukan sosialisasi memperkenalkan partainya dari desa ke desa menemui halayak.
Dengan program Saba Warga (menyapa warga), Gelora turun menemui warga langsung bertatap muka memperkenalkan diri sembari menggali aspirasi.
Kali ini Saba Warga Gelora Bogor diadakan di Kelurahan Puspanegara Kecamatan Citeureup Bogor, Sabtu, 27 Agustus 2022. Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Bidang Politik dan Pemerintah Dewan Pimpinan Pusat Partai Gelora Indonesia, Hisan Anis Matta didampingi Ketua DPD Gelora Bogor, Wiwid Purwawan dan Kabid Humas dan Media Gelora Bogor, Yusuf Abhoy serta dihadiri 90 warga dan tokoh masyarakat setempat.
Hal itu disampaikan oleh ketua Bidang Humas dan Media Yusuf Abhoy. Ia mengatakan bahwa warga sangat antusias mengikuti sosialisasi program partai Gelora. Dalam pertemuan itu warga menyampaikan beberapa keluhannya terutama tentang banjir apabila hujan turun.
“Permasalahan yang sangat menonjol di daerah ini adalah banjir. Hampir setiap hujan turun wilayah ini selalu kebanjiran. Sudah bertahun-tahun, tidak ada langkah kongkrit dari pemerintah setempat”, kata Yusuf melalui keterangan tertulisnya kepada tendabesar.com
Yusuf juga mengatakan bahwa partainya berjanji akan meyelesaikan permasalah tersebut jika mendapatkan mandate dari rakyat.
“Dengan berkolaborasi semua pasti bisa diatasi. Insya Allah partai kami akan memperhatikan keluhan warga di sini karena peristiwa banjir ini sudah bertahun-tahun tidak teratasi”, sambung Yusuf
Senada dengan Yusuf, Iin ketua Rt setempat menagatakan bahwa factor utama banjir yang terjadi di wilayahya diakibatkan oleh makin mengecilnya sungai yang ada akibat pembangunan berbagai gedung di pinggir sungai.
“Faktor utama terjadinya banjir di sini adalah mengecilnya aliran sungai karena banyak dibangun gedung di sekitar sungai yang sekarang makin mengecil hampir 70 persen dari ukuran sebenarnya”, kata Iin.
(saf/tb)