TendaBesar.Com - Depok - Sebagaimana diketahui hari terus mendekat kepada hari H pemilihan serentak. Komisi Pemilihan Umum (KPU) di hampir seluruh wilayah merasa dag-dig-dug sebab antusiasme masyarakat dirasa kurang disebabkan kondisi pandemi covid-19.
Hal itu juga yang menjadi pikiran KPU kota Depok Jawa Barat. Mereka merasakan magnet pilkada serentak 9 Desember 2020 tidak mengalami determinasi sebagaimana pilkada-pilkada sebelumnya.
Karenanya Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna mengajak seluruh warga masyarakat Depok yang sudah mempunyai hak pilih supaya tidak golput dan hadir pada hari pencoblosan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) menyalurkan hak pilihnya
"Pilkada akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020, datanglah ke TPS dan jangan golput," kata Nana dalam kegiatan webinar dengan mengusung tema 'Milenial Hebat Pasti Memilih' di Depok, Rabu (28/11/2020).
Nana mengatakan bahwa KPU Kota Depok terus berupaya menyadarkan masyarakat, memberikan pemahaman serta mengingatkan di setiap kesempatan.
Nana juga menyampaikan bahwa KPU Depok juga menyasar kaum pemilih pemula, pemilih milenial yang baru pertama kali akan memberikan kontribusinya pada pilkada serentak tersebut.
Namun demikian Nana tetap mengingatkan kepada masyarakat agar dalam melakukan pencoblosan nanti untuk tetap menjaga penerapan protokol kesehatan minimal dengan melakukan tiga hal; menggunakan masker, sering mencuci tangan dan menjaga jarak dengan pemilih lainnya.
"Kami sangat berharap siswa-siswi yang telah mengikuti sosialisasi dapat menyampaikan informasi tentang pilkada kepada teman-temannya dan masyarakat secara umum, menyampaikan bahwa salurkan hak pilihnya di TPS," imbuh Nana.
Nana juga menegaskan alasan KPU Kota Depok menggencarkan sosialisasi Pilkada 2020 kepada kelompok pemilih sebab kelompok pemilih ini memegang posisi dan kuantitas yang cukup besar di kota Depok.
Nana melanjutkan bahwa kegiatan sosialisasi kepada kelompok milenial adalah sebagai bentuk upaya dan ikhtiar KPUD dalam rangka meningkatkan tingkat partisipasi pemilih dalam perhelatan Pilkada 2020 di Kota Depok terlebih pada situasi covid-19 yang menegangkan saat ini.
"KPU Kota Depok mengapresiasi dan berterima kasih kepada MGMP PPKn Kota Depok atas terselenggaranya kegiatan ini, kami juga berharap kegiatan tersebut dapat dilaksanakan dalam waktu-waktu mendatang mengingat sudah semakin dekat hari pemilihan," terang Nana.
Nana menyebutkan bahwa kuantitas pemilih milenial cukup besar. Dari data yang tercatat lebih dari 50 persen pemilih milenial yang ada dalam daftar pemilih pada pilkada tahun ini.
Nana mengatakan bahwa pihaknya cukup konsentrasi menggalang pemilih milenial sehingga pihaknya ingin mengefektifkan kegiatan seperti webinar, zoominaria dan model sosialisasi lainnya sebagai sarana sosialisasi yang lebih masif kepada masyarakat. (af/tendabesar)